Senin, 05 Juni 2023

Staycation sehari di Saoenk Bang Radja Sarolangun

 

Saoenk Bang Radja (dok. pribadi/Bambang JP)

Staycation merupakan gabungan kata dari kata "stay" yang berarti tinggal atau menginap dan "vacation" yang berarti liburan. Staycation saat ini menjadi konsep liburan di mana seseorang mencari liburan yang berada di dekat tempat tinggal mereka, sambil menikmati fasilitas dan kegiatan rekreasi yang tersedia. 

Menurut Cambridge Dictionary, staycation memiliki arti sebagai liburan yang dilakukan di rumah atau di dekat rumah, daripada bepergian ke tempat lain. staycation populer sebagai liburan yang dilakukan dengan cara tinggal atau menetap di suatu tempat (misalnya, hotel atau vila) yang terletak tidak jauh dari rumah atau masih di kota yang sama. Perjalanan jauh atau liburan yang menghabiskan waktu bisa menjadi halangan dan mengurangi kesenangan dari berlibur. Inilah saatnya staycation hadir sebagai alternatif yang menarik.

Salah satu tempat staycation yang menarik untuk dijelajahi bagi warga Jambi adalah Saoenk Bang Radja. Saoenk Bang Radja terletak di Jalan Sindai RT 03 Kel. Sukasari, Kab. Sarolangun. Untuk perjalanan dari Kota Jambi bisa ditempuh sekitar 4 jam dengan jarak tempuh 170 Km.

Radja Resort Syariah (dok.pribadi/Bambang JP)
Radja Resort Syariah (dok.pribadi/Bambang JP) 

Saoenk Bang Radja memiliki konsep penginapan seperti resort dengan bangunan tunggal yang memiliki daya tarik utama pada pintu belakang langsung menghadap ke kolam renang. Pengunjung yang menginap di resort dapat memanfaatkan fasilitas kolam renang sepuasnya. Selain itu, tersedia juga saung sebagai tempat makan dengan hidangan ikan air tawar, olahan ayam, lalapan, sop, dan lain-lain. Pengunjung dapat duduk di saung sambil melihat ikan di dalam kolam yang besar-besar.

Fasilitas lain yang berada dalam Kawasan Saoenk Bang Radja adalah kolam ikan, tempat bermain anak dan mini gym, ruang VIP, dan adanya masjid di sebelah area parkir sehingga jika menginap tidak perlu repot untuk beribadah. Harga resort cukup terjangkau mulai dari Rp 550.000,- untuk satu bangunan yang terdiri dari single bed ukuran queen, apabila ingin menambah kasur maka tambahan kasur dihargai Rp200.000,-  . Fasilitas resort terdiri dari kamar mandi air hangat dan dingin, televisi, kulkas mini, dan lemari terbuka.

Baca juga: PSSI Targetkan Pakai VAR Februari 2024

Jika berkunjung ke Sarolangun, jangan lupa mampir ke Warkop Kawan (dahulu bernama Bosca Café) yang tak jauh dari Saoenk Bang Radja. Di Warkop ini tersedia kopi asli yang dibuat oleh warga lokal yang telah dikemas dalam bentuk kopi bubuk merk Kawan. Minum sambil bersantai di Warkop juga menyenangkan karena biasanya ada hiburan live music atau nonton bareng.

Agar staycation menjadi lebih memuaskan, penting untuk melakukan persiapan terlebih dahulu. Berikut tips sebelum memulai staycation.

Tentukan Tujuan dan Tema Staycation

Perlu untuk menentukan tujuan dan tema dari staycation agar tidak keluar jalur karena banyaknya keinginan selama berlibur. Tema staycation dapat berupa liburan keluarga, relaksasi di hotel, atau jelajah atraksi lokal. Dengan adanya tujuan, kegiatan dapat terencana dengan baik, dapat memilih akomodasi yang sesuai dengan preferensi yang diinginkan. Saoenk Bang Radja bertema keluarga karena resortnya dapat disewa untuk keluarga, saung makan yang tersedia juga bersifat kelompok, adanya wahana bermain anak, mungkin akan kurang cocok untuk staycation sendiri.

Area makan yang menyatu dengan kolam (dok.pribadi/Bambang JP)
Menyantap hidangan sambil melihat ikan-ikan (dok.pribadi/Bambang JP)

Buat Daftar Aktivitas dan Hiburan

Staycation biasanya memiliki waktu berlibur yang terbatas, penting untuk memiliki itinerary agar dapat memanfaatkan waktu seefisien mungkin. Buatlah daftar tempat yang ingin dikunjungi, kegiatan khusus apa yang ingin dilakukan. Namun perlu diingat, janganlah membuat jadwal terlalu padat karena staycation adalah waktu untuk bersantai, bukan terburu-buru akibat jadwal yang terlalu padat.

Saung dengan kolam ikan (dok.pribadi/Bambang JP)
Saung dengan kolam ikan (dok.pribadi/Bambang JP)

Periksa Jadwal dan Persyaratan Tempat Wisata

Sebelum mengunjungi tempat-tempat wisata, periksa jadwal operasional dan persyaratan yang berlaku. Saoenk Bang Radja saat ini hanya memiliki lima resort sehingga harus dikomunikasikan terlebih dahulu ketersediaan penginapannya. Untuk saung makan dibatasi durasi duduk dua jam dan tidak diperkenankan membawa makanan dari luar. Beberapa tempat mungkin memiliki hari atau jam operasional yang terbatas, atau memerlukan reservasi sebelumnya. Pastikan untuk mengecek terlebih dahulu dan mengetahui persyaratan tersebut agar tidak mengalami kendala saat ingin mengunjungi tempat-tempat tersebut.

Radja Resort Syariah (dok.pribadi/Bambang JP)
Radja Resort Syariah (dok.pribadi/Bambang JP)

Staycation di Saoenk Bang Radja bisa menjadi alternatif liburan yang menarik dan nyaman bagi warga Jambi yang tidak dapat melakukan perjalanan jauh atau hanya ingin mengambil waktu istirahat di tengah kesibukan. Di Saoenk Bang Radja dapat menginap semalam, kemudian mencicipi makanan di atas saung yang dibawahnya ada ikan-ikan, dan tak lupa fasilitas kolam renang yang menyenangkan patut untuk dicoba.

Baca juga: Berbaikan dengan Jakarta

0 comments:

Posting Komentar